6 Tips Bagi Kamu Yang Merasa Terabaikan




Setiap manusia memang diberikan berbagai macam perasaan yang mampu mewarnai setiap kehidupannya, mulai dari yang positif seperti senang, bahagia, bangga, dan lain sebgainya.  Tentu juga ada yang negatif seperti rasa kesepian, kecewa, depresi, dan masih banyak lagi.

Kamu tentu pernah merasakan perasaan negatif juga, perasaan seperti apa yang pernah kamu rasakan???

Apakah perasaan itu sampai mengganggu harimu, bahkan berlarut-larut sampai mengubah kebiasan serta sikapmu???

Mulai merasa sepi (hampa) seolah tidak ada orang lagi yang mau peduli dengan hidupmu. Apalagi kalo kamu sudah merasakan sendiri dalam keramaian, nah itu perlu dibenahi bagian hati mana yang terasa hilang.

Merasa sepi tidak sepenuhnya kamu sendirian dan tak bersama orang lain sama sekali, sepi juga bisa hadir ketika kamu berada diantara keramaian, seperti bersama teman-teman, atau kerumunan orang banyak, jadi sepi tidak melulu karena sendiri ya tapi kesepian bisa terjadi jika kamu tidak bisa terhubung dengan orang-orang di sekitarmu.

Jika iya sebaiknya kamu harus berhati-hati dan jangan membiarkan dirimu larut begitu saja dalam perasaan negatif itu.

Kemampuan memahami diri sendiri menjadi hal yang penting untuk menyudahi perasan negatif yang sedang dirasakan agar nantinya tidak berlanjut menjadi gangguan yang lebih serius pada keadaan mental seseorang.

Nah apa saja yang bisa kamu lakukan untuk memulihkan kembali suasana hati dan pikiranmu yang sudah mulai terjangkit emosi negatif, berikut ini beberapa langkah yang bisa membantumu menaklukkan dirimu sendiri:

Baca Juga: Untukmu Yang Merasa Terabaikan ( Mengenali Depresi Dalam Sepi)

1. Memeriksa Diri Sendiri

Dengan menyadari bahwa diri kita tidak sedang baik-baik saja membuat kita bersiap untuk menentukan langkah agar bisa keluar dari keadaan berbahaya ini. Karena jika kita tidak menyadari ada yang terganggu dari diri kita maka kita akan berdiam lama di situasi itu dan semakin lama akan berakibat buruk.

Lebih mengertilah dengan diri sendiri, jika tubuhmu butuh istirahat maka istirahatkanlah, begitu juga dengan mental, jika kamu merasa bekerja terlalu keras, merasa letih, dan jenuh, berikanlah asupan dan motivasi baru dengan hal-hal yang menyenangkan sebelum kamu menyibukkan diri dengan rutinitasmu kembali.

2. Memberikan Asupan Jiwa


Seperti halnya tubuh yang memerlukan makan dan minum, begitu pula jiwamu ia juga membutuhkan asupannya tersendiri agar bisa tetap sehat untuk mendampingimu melakukan kehidupan sehari-hari.

Memilih untuk berlibur dan melakukan aktivitas menyenangkan saat akhir pekan diharapkan dapat mengisi kembali semangatmu yang sempat menurun. Berinteraksi dengan teman-teman dan membuat cerita yang hangat juga akan menambah energi jiwamu untuk kembali bertempur dengan tekanan hidup.

3. Kurangi Perasaan Yang Membuatmu Terpuruk

Jika kamu merasa sepi dan tak diperhatikan maka mulai stop perasaan-perasaan itu, karena itu hanya akan membawamu pada keadaan yang bertambah parah.

Ucapkan pada dirimu, "iya saya memang kesepian, maka saya harus mulai bangkit dari perasaan ini, saya akan berkumpul dengan teman-teman saya, melakukan hobi yang menyenangkan, dan olahraga rutin"

Dengan mengurangi perasaan negatif yang kamu rasakan maka perlahan semangatmu akan bangkit lagi, terisi lagi sedikit-demi sedikit dan akhirnya kamu terbebas dari susasana yang suram ini.

4. Dekatkan Diri Kepada Tuhan

Mendekatkan diri dengan Sang Maha Kuasa membuat kita sebagai hamba merasa lebih tenang, berdoa memohon ampunan, dan ceritakan semua penderitaanmu padaNya. Curhatkan keluh kesahmu, katakan apa yang sedang kamu rasakan dalam setiap bait do'a-do'amu.

Dengan berdoa dan memohon pada Tuhan setidaknya kita tidak merasa sendiri, masih ada kekuatan yang Maha Dahsyat diluar diri kita yang selalu peduli dengan makhluk ciptaannya.

Perbaikilah ibadahmu, lakukanlah sepenuh hatimu, kamu bebas untuk memilih menceritakan apapun kepada Sang Pencipta. Berdoalah terus maka jiwamu akan kembali tenang.

5. Jangan Tarik Diri Dari Lingkungan Sosial

Bertemulah dengan orang-orang disekitarmu, jangan biarkan dirimu menarik diri terlalu lama dari pergaulan sosial, karena itu malah akan membuatmu merasa terisolasi, merasa tidak dipedulikan, dan tak ada kawan untuk bercerita.

Keluarlah dari kamarmu, bersihkan dirimu, dan pakailah pakaian terbaikmu, temui dia yang kamu cinta ajak untuk berbicara dan ceritakan keluh kesahmu selama ini.

Menghubungi orang-orang yang sudah kamu anggap nyaman untuk menyampaikan problem hidupmu tentu akan memperingan beban yang sedang kamu rasakan saat ini. 

Curhatlah dengan teman dekatmu, ceritakan apa yang sedang kamu rasakan, setidaknya hanya dengan berbagi cerita dengan seseorang maka akan mengurangi beban jiwa yang tertekan. Syukur-syukur ia mau memberikan solusi, dengarkanlah dan lakukan apa yang bisa kamu lakukan.

6. Tolonglah Orang Lain

Perhatikanlah orang-orang yang berada di sekitarmu, saatnya kini kamu mencoba untuk membuat jembatan agar bisa menjangkau jiwa-jiwa mereka. Dengan menolong seseorang akan meningkatkan keberartian hidup kita, mungkin akan muali muncul di pikiranmu bahwa sebenarnya dirimu ini masih bisa memberikan manfaat untuk orang-orang yang berada di sekitarmu.

Kamu akan lebih peduli terhadap orang lain, bahwa problematika hidup itu tidak hanya kamu yang alami kepahitanya, orang lain juga ada yang bisa mengalami pengalaman serupa dengan dirimu bahkan bisa lebih parah dari apa yang kamu rasakan.

Berhenti selalu memikirakan keterpuraukan diri sendiri juga akan membuatmu lebih kuat dalam menjalani aktivitas sehari-hari, lebih berani dan lebih mantap dalam melangkahkan kaki kedepan.

Selalu buat dirimu berarti untuk kehidupan orang lain, berikan yang terbaik kepada mereka yang peduli akan hidupmu, nikmatilah masa-masa bahagiamu dengan orang-orang terdekat. Jangan ragu untuk telvon atau menanyakan kabar kedua orang tuamu, itu akan membuat mereka bahagia dan tentu kamu pun akan bahagia.

Nah itu beberapa tips menurut saya yang dapat kita lakukan ketika jiwa sedang dalam kegalauan yang hebat, ketika kita merasa terabaikan dan merasa tak ada yang mau peduli.

Ingatlah betapa buruknya kehidupan yang sedang kamu jalani saat ini pasti diluar sana ada orang  menginginkan kehidupan sepertimu. 

Bersyukurlah, dan jagan biarkan kebahagianmu hanya berhenti pada dirimu saja. Sebarkan semangat positif kepada orang-orang yang kamu sayangi.

Semoga bermanfaat..






Tidak ada komentar:
Write komentar

"Terimakasih sudah membaca blog saya, silahkan tinggalkan kesan"